Media Berbagi

Sedekah Beras untuk para Santri Penghafal Al Quran

Rp 804.000

Donasi Terkumpul

89 hari

Sisa hari

Logo BMH

BMH

Penggalang Dana

Deskripsi

Sedekah Beras untuk para Santri Penghafal Al Quran


Ada cerita menyedihkan dari salah satu Pondok Al-Quran yang ada di Salah Satu Kota di Bandar Lampung.

“Mas, saat ini pondok kami sedang mengalami keterbatasan beras untuk kebutuhan makan para santri. Besar harapan kami, semoga ada orang baik yang bisa membantu kami dalam mencukupi kebutuhan beras di pondok kami”.


Sahabat Hidayatullah Lampung, Kebutuhan pangan merupakan kebutuhan yang sangat pokok bagi setiap insan, dari makananlah seseorang memperoleh gizi serta tenaga untuk dapat melakukan kegiatan sehari-hari maka dari itu kebutuhan pangan tersebut haruslah terpenuhi. 


Seseorang pada umumnya memerlukan makan 3x dalam sehari dan makanan pokok sebagaian besar masyarakat Indonesia adalah nasi, begitu juga dengan para santri yang menetap di pondok pesantren. Kebutuhan beras untuk para santri sangatlah tinggi, dan biasanya pondok memenuhi kebutuhannya dengan mengandalkan kemampuan internal pondok. Tentu hal ini tidak dapat mencukupi semua kebutuhan.


Sahabat Hidayatullah Lampung, ternyata banyak diluar sana para santri yang mungkin masih belum bisa merasakan makan dengan teratur sehingga mereka menjadi kurang maksimal dalam belajar dan juga menghafalkan Al Quran. 


Mari kita saling membantu dalam rangka kebaikan yaitu dengan memastikan para santri dapat makan dengan baik dan teratur untuk memenuhi kebutuhan gizi dan energi mereka, sehingga mereka dapat memaksimalkan diri dalam belajar agama juga Al Quran yang kedepannya mereka bisa mengamalkan apa saja yang telah mereka pelajari.


Dalam sebuah hadist diriwayatkan, bahwa seorang laki-laki bertanya kepada Raslulullah SAW, “Perbuatan apa yang terbaik di dalam agama Islam? Maka Rasul menjawab, Yaitu kamu memberi makan kepada orang lain, dan kamu mengucapkan salam kepada orang yang kamu kenal dan yang tidak kamu kenal.” (HR. Bukhari: 12 dan Muslim: 39).


Juga dalam hadist lain Nabi bersabda, “Barangsiapa yang memberi makan kepada seorang mukmin, sehingga dapat mengenyangkannya dari kelaparan, maka Allah akan memasukkannya ke dalam salah satu pintu surga yang tidak dimasuki oleh orang lain kecuali oleh orang-orang sepertinya.” (HR. Thabrani)


Bayangkan betapa besar balasan yang dijanjiakan jika kebaikan kebaikan tersebut dapat terbagikan untuk mereka para santri yang sedang menuntut ilmu agama Allah.


Sahabat Hidayatullah Lampung mengajak para sahabat berbagi untuk membantu para santri dengan berbagi kebahagiaan melalui sedekah beras untuk santri agar mereka bisa belajar dengan nyaman dan maksimal sehingga mereka bisa menggapai apa yang telah mereka cita citakan. InsyaAllah ini akan menjadi ikhtiar terbaik kita untuk membantu meningkatkan pendidikan para santri di Indonesia. 


Semoga dari setiap buliran beras bapa ibu para donator dan dermawan menjadi amal jariyah yang akan terus mengalir kepada kita, setiap mereka makan nasi dari beras yang kita sedekahkan, lalu mereka menggunakan tenaganya untuk menghafal Al-quran, Beribadah dan beramal shaleh menjadi sebab kita di kumpulkan dalam SurgaNYa. Aamiin.


Yuk, salurkan donasi terbaik Kita Hidayatullah Lampung untuk sama-sama  berkontribusi dalam kebaikan ini.

Kabar terbaru

Kabar Terbaru

Belum ada kabar terbaru di program ini

Donatur

HA
Hamba Allah

1 bulan yang lalu

"SEDEKAH UNTUK KEDUA ORSNG TUA DAN ADIK2 SY YG TELAH MENINGGAL DUNIA"

Rp100.000
HE
Hendrik

1 bulan yang lalu

"Ya Allah aku sedekahkan sebagian hartaku untuk almarhum ayahku teddy setiawan."

Rp100.000
WB
Widianto bin Sudirmanto

3 bulan yang lalu

Rp30.000

Fundraiser

Donatur

Ayo ikutan berkontribusi pada program ini dengan menjadi fundraiser